Debat Kandidat Putaran Pertama Ratusan Personil TNI-Polri Berjaga di Luar dan Dalam Area

Debat publik Kandidat Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Banggai putaran pertama pada Senin (28/10) berlangsung di Hotel Estrella Luwuk. Foto: Amad Labino

BANGGAI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banggai menggelar debat publik kandidat Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati di Kabupaten Banggai pada Senin (28/10/2024) malam.

Kegiatan berlangsung di Hotel Estrella berlangsung sejak pukul 20.00 Wita diikuti tiga kandidat Cabup dan Cawabup yakni, Paslon nomor urut 1, Amirudin Tamoreka dan Furqanuddin Masulili. Paslon nomor urut 2, Herwin Yatim dan Hepy Yeremia, dan Paslon nomor urut 3  Sulianti Murad dan Samsul Bahri Mang.

Turut hadir unsur Forkopimda, Pjs. Bupati Banggai, Raiziras Rahmadillah. Kapolres Banggai, AKBP Putu Hendra Binangkari. Dandim 1308/LB Letkol Inf Laode Ashar Hamid. Kejari Banggai Anton Rahmanto,  Sekab, Ramli Tongko, Komisioner KPU Banggai, Akademisi, aktivis, mahasiswa dan jurnalis serta  simpatisan dari masing-masing paslon.

Debat publik pertama pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Banggai, tersebut dijaga ketat lebih dari seratus personil gabungan TNI – Polri.

Ratusan personil yang berjaga baik di jalur masuk sampai bagian area hotel. Petugas melakukan pemeriksaan setiap undangan yang masuk.

Petugas juga tidak memperbolehkan masuk bagi simpatisan yang tidak memiliki tanda pengenal atau Id Card yang disediakan oleh KPU Banggai. (AL)

Dapatkan Berita Terupdate dari Celebes News Agency di:
error: Content is protected !!