BANGGAI – Guna mengantisipasi aksi pembegalan yang sering terjadi di jalan kompleks Gor Kelurahan Kilongan, Kecamatan Luwuk Utara. Kepolisian Polres Banggai di minta untuk segera membuat Pos Pengamanan.
Hal itu, sekaitan dengan peristiwa terjadinya pembegalan pada Kamis (14/12/2023) dini hari. Pembegalan itu nyaris merenggut nyawa korban.
Peristiwa pembegalan sempat viral di media sosial, korban bernama Mufli mengalami luka bagian kepala di duga akibat benturan benda tumpul.
Mengutip dari BanggaiRaya.Id, peristiwa pembegalan pada Kamis (14/12) dini hari korban Mufli warga BTN Bukit Mambual Regency mengalami luka hantaman benda tumpul di bagian kepala yang mengakibatkan luka.
Korban sempat menjalani perawatan di medis di RSUD Luwuk. Korban juga kehilangan dompet dan tas.
Kasat Reskrim Polres Banggai, AKP Tio Tondy, mengatakan, pihaknya kini sedang melakukan penyelidikan. “Untuk kasus ini, sedang kami lakukan penyelidikan,” tandasnya.**