Puluhan Atlet Tenis Meja Berlaga Di Open Turnamen Dandim 1308/LB Cup I

Dandim 1308/LB Letkol Inf Hermanto bersama kajari Banggai Raden Wisnu Bagus Wicaksono menjajal meja tenis di Aula Makodim 1308/LB. FOTO : ISTIMEWA

BANGGAI – Open Turnamen Tenis Meja Piala Dandim 1308/LB Cup I Tahun 2023 yang berlangsung selama tiga hari sejak Jumat 6 sampai dengan 8 Oktober 2023 diikuti puluhan atlet dari berbagai daerah provinsi.

Turnamen tenis meja yang diselenggarakan Kodim 1308 Luwuk Banggai menghadirkan para atlet dari Kota Palu, Provinsi Gorontalo, Jakarta, Kabupaten Poso dan Kabupaten Banggai sebagai tuan rumah.

Dari Kota Palu mengutus sebanyak 16 atlit, Sedangkan dari Provinsi Gorontalo mengutus sebanyak 25 Atlit. Kabupaten Banggai sebagai tuan rumah mengutus sebanyak 30 atlit. sedangkan Kabupaten Poso sebanyak 3 Atlit. tigdk itu saja tiga atlet nasional ikut berlaga.

Turnamen Dandim 1308/LB Cup I 2023 yang berlangsung selama tiga hari berlangsung di kawasan persibal Luwuk. Untuk partai final nantinya berlangsung di Makodim 1308/LB.

Koordinator Umum Randi Rhamadani mengatakan, Open turnamen tenis meja ini dibagi dalam tiga Devisi yakni, Devisi I khusus umum, Devisi II diikuti atlet antar provinsi (Suluttenggo) dan Devisi III diikuti para atlet Lokal.

Khusus Devisi I (Umum) dikuti sebanyak 36 Atlit yang berlaga, sedangkan untuk Devisi II di ikuti sebanyak 44 Atlit dan Devisi lokal diikuti sebanyak 32 atlit.

“Untuk Umum terdapat tiga atlit nasional yang ikut berlaga pada open turnamen kali ini,” kata Randi

Randi menambahkan, untuk kategori lokal, babak penyisihan dan semi final telah selesai dan tinggal menunggu final di Makodim 1308/LB pada Minggu (8/10) nanti. Partai final khusus Lokal akan mempertemukan dua atlet asal Luwuk yakni atlet bernama Arika dan Imam Pasman.

“Untuk pertandingan khusus Devisi II jika tidak ada halangan akan selesai hari ini (Sabtu 7/10) dan tinggal menunggu partai Final,” tandasnya

Dandim 1308/LB Letkol INF Hermanto menyampaikan, Open Turnamen Tenis Meja Dandim Cup I Tahun 2023 dalam rangka memperingati Hut TNI ke- 78. selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan bakat-bakat muda di bidang olahraga khususnya tenis meja, sehingga kedepannya daerah dapat berbangga karena mampu maju dan berprestasi, sekaligus menjadi penghubung bagi para pecinta olahraga tenis meja.

” oleharaga ini juga tempat bagi para penggemar tenis untuk terhubung,” ungkapnya

Letkol Inf Hermanto, menjelaskan dengan digelarnya Tenis Meja Open, ia berharap semua pihak dapat memberikan semangat yang besar kepada para atlet peserta Open yang mempunyai potensi di bidang olahraga khususnya tenis meja.

Oleh karena itu, khususnya di Luwuk Banggai, kami mempunyai sekumpulan pemain untuk kita latih dan kembangkan menjadi para pemain tenis meja yang unggul.

“Terus berlatih dengan sungguh-sungguh dan menjaga olah raga ini tetap hidup,” pungkasnya **

Dapatkan Berita Terupdate dari Celebes News Agency di:
error: Content is protected !!