Hari Pers Nasional 2024, PWI Banggai Sambangi Dua Panti Asuhan Kota Luwuk

Ketua PWI Banggai, Iskandar Djiada didampingi pengurus PWI Banggai menyerahkan hadiah ke pimpinan Panti Asuhan Panti Asuhan Axel Moses di Kelurahan Hanga-Hanga Kecamatan Luwuk Selatan pada Jumat (9/2/2024) FOTO: Revino

BANGGAI – Merayakan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2024 dan HUT ke-78 PWI, pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Banggai dan jurnalis di Kabupaten Banggai menggelar silaturahmi ke dua panti asuhan di Kota Luwuk, Jumat (9/2/2024) pagi.

Dua panti asuhan yang dikunjungi adalah Panti Asuhan Axel Moses di Kelurahan Hanga-Hanga Kecamatan Luwuk Selatan dan Panti Asuhan Aisyiyah di Kelurahan Luwuk Kecamatan Luwuk.

Dalam silaturahmi di dua panti asuhan tersebut, PWI Banggai menyerahkan santunan berupa beras, buku sekolah dan peralatan tulis, sabun deterjen, sabun mandi, sampo, pasta gigi serta uang tunai.

Momen foto bersama Ketua PWI Banggai Iskandar Djiada bersama anak Asuhan Aisyiyah di Kelurahan Luwuk, Kecamatan Luwuk. FOTO: AMAD

Ketua PWI Banggai Iskandar Djiada berharap, santunan tersebut bermanfaat untuk kebutuhan anak-anak di kedua panti asuhan tersebut.

Bantuan sederhana ini kata dia, adalah bentuk kepedulian wartawan di Kabupaten Banggai terhadap anak-anak panti asuhan. Momen Hari Pers Nasional dan HUT ke-78 PWI ini kata dia, dirayakan dengan sederhana dan mengunjungi panti asuhan, guna mengetuk berbagai pihak terutama para wartawan bahwa ada saudara-saudara kita yang membutuhkan perhatian. Sore hari kegiatan dilanjutkan dengan silaturahim bersama sejumlah pimpinan di daerah. **

Dapatkan Berita Terupdate dari Celebes News Agency di:
error: Content is protected !!